tips membeli rumah buat yang bergaji pas pasan di tahun 2025
tips - Siapa yang belum memiliki rumah?
Menurut survey sebanyak 41 juta orang di indonesia belum memiliki rumah, padahal memiliki rumah sendiri merupakan impian banyak orang.
Kendala finansial menjadi faktor utama yang membuat sulit menuju rumah impian, prioritas menopang keuangan keluarga. membuat sebagian orang tidak sanggup untuk memilii rumah impian.
Memasuki akhir tahun tiba saatnya untuk menjadikan momentum yang tepat untuk merefleksikan pencapaian tahun ini,sekaligus persiapan untuk tahun depan yang lebih baik.
Tips membeli rumah buat yang bergaji pas pasan di tahun 2025 :
Pasang target untuk mengumpulkan uang muka di tahun 2025 , piih salah satu aplikasi kita ambil contoh aplikasi pinhome sebagai panduan, mulai dari hitung budget ideal lalu coba simulasi hitungan kpr , hingga cari opsi rumah yang sesuai.
Manfaatkan juga tabel dream house budget planner yang ada untuk mempermudah perencanaan tabungan dan yang terakhir adalah tetap sabar , ikhlas serta fokus pada solusi dan tujuan akhir.
Untuk memiliki rumah kita harus cerdas dalam perencanaan keuangan dan fokus pada solusi ,kita harus hidup tertib dan teratur , tertib artinya disiplin dalam mencari , mengatur dan memutar uang yang kita peroleh.
Terapkan rumus 3x3 yaitu membayar dp ideal sebesar 30% , menggunakan 1/3 gaji untuk cicilan setiap bulan dan pastikan batas pinjaman ke bank tidak lebih besar dari 3 x total pendapatan tahunan.
Memang berat kebiasaan menabung tetapi harus menjadi suatu keharusan yang perlu di bangun sedni mungkin, contoh untuk yang bergaji UMR ( upah minimum regional ) meskipun yang di sisihkan tidak banyak tetapi setidaknya bangun dulu kebiasaannya. agar nanti saat sudah lebih mapan tidak menjadi konsumtif hingga lupa prioritas.
Hindari perasaan FOMO ( fear of missing out ) dan sadarilah bahwa memiliki semua barang impian tidak akan membuat lebih bahagia jika kebutuhan dasar belum terpenuhi.
Hindari perasaan FOMO ( fear of missing out ) dan sadarilah bahwa memiliki semua barang impian tidak akan membuat lebih bahagia jika kebutuhan dasar belum terpenuhi.
Utamakan prioritas jangan terburu-buru untuk mencapai financial freedom,lebih baik fokus untuk mencapai financial independence dulu agar tidak bergantung pada orang lain apalgai sibuk mencari pinjaman sana sini.
Ada banyak cara untuk mencapai kemandirian finansial salah satu cara yang paling mudah adalah memperbanyak mencari pendapatan sampingan , gunakan akhir pekan tidak untuk istirahat tetapi juga melakukan kegiatan produktif.
Jika belum bisa memulai pekerjaan sampingan , upgrade diri dengan ikut banyak kursus gratis maupun berbayar sebagai modal untuk mencari uang lagi.
Semoga bermanfaat jangan pernah serakah bisnis besar tidak dibangun dalam satu malam tetapi melalui tahapan demi tahapan